Pages

Labels

Wednesday, January 20, 2010

Pantau Facebook Sekaligus Sedot Email dengan BlueWhaleMail

Facebook memang semakin digandrungi. Cara mengaksesnya pun semakin banyak pilihan. Apalagi untuk ponsel, aplikasi client untuk melihat akun facebook memang terbilang banyak ragamnya.

Mulai dari hanya yang menawarkan kemampuan update status saja, memberikan komentar, dan me-replay pesan hingga yang menambahkan kemudahan untuk meng-upload foto/video.

Bagaimana jika Anda juga ingin memantau akun email, sekaligus facebook-an di ponsel? Gampang, Install saja aplikasi yang menawarkan kedua fasilitas tersebut. satu diantaranya adalah "BlueWhaleMail".

Aplikasi garapan Blue Whale Systems Ltd yang bermarkas di London-Inggris ini, menawarkan solusi mudah untuk pengguna ponsel dalam mengakses email dan juga facebook melalui satu aplikasi mobile. Dan yang penting gratis.

Berikut ini proses untuk menikmati layanan gratis yang ditawarkan BlueWhaleMail.
  1. Download aplikasi BlueWhaleMail dari http://www.bluewhalemail.com/download/web.jsp, selanjutnya instal ke ponsel
  2. Jalankan aplikasi ini, Anda akan mendapatkan tampilan untuk melakukan pengaturan akun.
  3. Pilih salah satu profile, misalnya facebook dan lakukan pengaturan dengan mengisi alamat email dan password > Next.
  4. Supaya Anda bisa memantau notifikasi yang masuk, lakukan pengaturan umum di menu "Settings". Tinggal beri tanda centang (v) dikotak profile yang tersedia. Pilihannya, menghidupkan tanda getar (Vibrate), suara (Play Sound), menampilkan pesan pop up support minimize dan autostart.
  5. Sekarang kita jajal untuk meng-update status. Pilih Options > My status. Profile Anda yang baru > klik "updated". Jika proses berhasil, akan ada tanda (v) berwarna hijau di popup messages halaman utama.
  6. Untuk mengirim pesan ke rekan facebook, tinggal masuk ke "Options" > Contacts, kemudian highlight nama kontak > pilih "Compose" dari menu option. Selanjutnya isi "Subject" dan ketikan pesan yang akan dikirim. Setelah selesai, pilih "Option" > Send. Proses yang tak jauh beda juga bisa digunakan ketika akan merespon pesan wallyang Anda terima dari rekan facebook. Sorot pesan > Options > Respond > Isi Subject dan ketik pesan > Options > Send.
  7. Berikutnya proses pengaktifan dan menyedot data email. Masuk ke menu "Settings" > Options >Accounts, pilih "email". Selanjutnya, isikan data-data yang diperlukan terkait proses retsrieve email. Setelah data-data selesai diisikan, pilih Options > Go. Untuk email ini Anda bisa mendaftarkan beberapa akun sekaligus.
  8. selain untuk memantau email, Anda juga bisa mengirim email dari aplikasi BlueWhaleMail ini. Caranya, dari halaman utama pilih Option > Compose, isi alamat email tujuan beserta subject dan pesannya. Disini, Anda juga bisa menyisipkan file attachment.
Selamat Mencoba.


source : taktiku.com

1 comment: